Wawako Fitrianti Tinjau Donor Darah di Ilir Timur Tiga (BERITA FOTO)

Wednesday, 23/03/2022 Wakil Walikota Palembang 0 comments

Wakil Wali Kota Palembang Fitrianti Agustinda, yang juga Ketua PMI Palembang, meninjau pelaksanaan donor darah di Kecamatan Ilir Timur Tiga, Rabu (23/3/2022).

PMI Palembang menggencarkan donor darah untuk persiapan menyambut Bulan Suci Ramadhan. Biasanya, di bulan itu, umat muslim tidak mendonorkan darahnya.

Sementara itu, kebutuhan donor darah di Palembang terus meningkat, terutama di masa pandemi. Sehingga donor darah ini sebagai persediaan.

Rencananya, donor darah dilaksanakan di 18 kecamatan di Kota Palembang. Donor darah ini hari adalah pelaksanaan hari kelima. (*)  

Comments ( 0 )
Post Comment

© 2018 BAKOHUMAS Kota Palembang